Sehat dan Peduli Sesama dengan Kegiatan Donor Darah

Sehat dan Peduli Sesama dengan Kegiatan Donor Darah

Jakarta, 06 Agustus 2024

Sebagai wujud peduli terhadap sesama, Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta menggelar kegiatan Donor Darah yang bekerjasama dengan PMI Kota Bekasi dalam rangka memperingati Hari Pengayoman ke-79 dengan mengusung tema ”Kementerian Hukum dan HAM Mengabdi Untuk Negeri Menuju Indonesia Emas 2045.”

Kegiatan Donor Darah ini dilaksanakan di RSU Pengayoman Cipinang yang diikuti oleh pegawai di seluruh UPT Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Para pendonor sangat antusias mengikuti rangkaian proses donor darah, mulai dari pemeriksaan tensi darah hingga proses donor itu sendiri. Dari 243 calon pendonor dan 149 pendonor yang lolos skrining untuk mendonorkan darahnya. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham DKI Jakartaa beserta jajaran serta Kepala UPT Pemasyarakatan dan Imigrasi.

Dalam kesempatan ini, Kepala RSU Pengayoman Cipinang, dr.Ummu Salamah mengatakan bahwa kegiatan donor darah ini selain merupakan salah satu bentuk partisipasi RSU Pengayoman Cipinang dalam merayakan Hari Pengayoman ke-79, Donor darah ini juga sebagai wujud kepedulian kita terhadap sesama karena darah yang kita sumbangkan dapat membantu orang lain, bahkan menyelamatkan nyawa orang lain.

-HumasRSUPC-

Leave a reply