Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2021 RSU Pengayoman Cipinang

Jakarta, HumasRSUPC – Hari ini telah dilaksanakan Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2021 dengan tema “Pahlawanku Inspirasiku” oleh Kepala RSU Pengayoman Cipinang beserta jajaran dan seluruh pegawai ASN maupun PPNPN di RSU Pengayoman Cipinang yang bertempat langsung di Lapangan RSU Pengayoman Cipinang, Rabu (10/11).

Pembina Upacara pada upacara hari ini yaitu Kepala RSU Pengayoman, dr. Ummu Salamah. Beliau membacakan amanat dari Menteri Sosial dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2021. Adapun isi dari amanat tersebut adalah:

  • Kita harus lebuh maju dari tahun sebelumnya. Kita akan buktikan kepada dunia, kalau bersama kita akan wujudkan cita-cita para pahlawan.
  • Semangat, tekad, dan keyakinan pahlawan harusnya dapat menginspirasi dan menggerakan kita semua untuk mengembankan misi bersejarah mengalahkan musuh yang sesungguhnya yaitu kemiskinan dan kebodohan dalam arti yang luas.
  • Melalui peringatan hari pahlawan tahun 2021, marilah kita bersama-sama bahu membahu dengan penuh keikhlasan dan rasa tanggung jawab serta penghormatan atas jasa dan pengorbananpara pahlawan, memberikan kontribusi pada bangsa dan negara sesuai dengan kemampuan dan profesi masing-masing.
  • Sebagai penghormatan atas jasa dan pengorbanan para pahlawan yang telah mempertahankan keutuhan NKRI, marilah kita bersama meluangkan waktusejenak untuk melakukan hening cipta secara serentak selama 60 detik hari ini. Seraya berdoa semoga segala amal ibadah yang telah dilakukan para pahlawan mendapat balasan yang berlipatganda dari Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa. Amiinn. YRA
  • Kita dan para pahlawan, tentu ingin anak-anak menjadi pemenang. Untuk itu, izinkan saya berbicara tidak ada yang tidak bisa, asal kita mau atau tidak
  • Selamat hari pahlawan tahun 2021

Seluruh kegiatan berjalan dengan lancar dan mematuhi seluruh rangkaian protokol kesehatan.

Leave a reply